Ayam seringkali diolah menjadi berbagai jenis masakan karena rasanya yang enak dan bisa dimasak dengan olahan apapun. Misalnya saja, Ayam Bumbu Bali. Selain rasanya lezat, masakan satu ini mudah diolah dan bahan-bahan untuk membuatnya juga mudah ditemukan. Baik itu di supermarket maupun pasar tradisional.

Nah, biasanya, masakan yang kerap dijadikan sebagai menu utama dalam berbagai perayaan di Pulau Bali ini dibuat dengan santan dan tanpa santan, loh. Meski tidak memakai santan, tapi rasanya tetap lezat, kok.

Gimana, tertarik membuatnya? Cobain deh resep di bawah ini, check it out!

Bahan yang dibutuhkan

Bahan utama

  • Ayam 1 ekor (dipotong sesuai selera)
  • Jeruk nipis 1 buah (peras tambahkan sedikit air)
  • Garam 1 sdm
  • Daun salam 2 lembar
  • Daun jeruk 3 lembar
  • Serai 2 batang
  • Lada bubuk 1 sdt
  • Kecap manis 2 sdm (optional)
  • Kaldu ayam bubuk 1 sdt (optional)
  • Gula ½ sdt
  • Air 200 ml

Bahan bumbu halus

  • Bawang putih 4 siung
  • Bawang merah 8 siung
  • Cabai merah 20 buah
  • Ketumbar 1 sdt
  • Kemiri 4 butir
  • Lengkuas 2 cm
  • Kunyit 2 cm
  • Jahe 2 cm
  • Tomat 1 buah
  • Terasi 1 sdt (optional)

Cara Memasak Ayam Bumbu Bali

  • Pertama, cuci terlebih dahulu ayam yang sudah dipotong sebelumnya sampai bersih dengan air mengalir. Setelah itu, marinasi dengan perasan jeruk nipis dan garam. Lalu, aduklah secara merata dan diamkan selama kurang lebih 30 menit.
  • Selanjutnya, panaskan minyak goreng secukupnya, kemudian ambil ayam yang sudah dimarinasi dan goreng sampai setengah matang. Angkat lalu tiriskan.
  • Di wajan berbeda, panaskan lagi minyak goreng, tumis bumbu halus sampai mengeluarkan bau wangi. Berikutnya, tambahkan serai, daun jeruk, dan daun salam. Aduk bumbu sampai merata dan tambahkan kaldu ayam bubuk, gula, garam, kecap manis, lada bubuk, dan air.
  • Kemudian, aduk lagi, cicipi rasanya. Apabila ada rasa yang kurang bisa ditambahkan. Lalu, masukkan ayam, masak sampai bumbu meresap atau kuah mengental sekaligus daging ayam terasa empuk.
  • Angkat, taruh di piring, dan sajikan!

Tidak sulit bukan membuat Ayam Bumbu Bali tanpa memakai santan. Langsung deh buat di rumah dan sajikan untuk menu makan siang, malam, dan lainnya. Selamat membuat, ya!