Jenis motor yang paling umum ada di jalan raya adalah motor bebek dan skuter matic tapi masih banyak jenis motor lain meskipun jarang muncul di jalanan. Mungkin sesekali kita hanya melihat jenis motor sport atau off road saat ganti oli motor di bengkel. Karena jarang terlihat, biasanya kita jadi penasaran apa saja jenis dan bagaimana karakteristik sepeda motor lainnya. Nah, untuk mengenal lebih lanjut tipe-tipe motor yang ada, yuk kita simak pembahasan di bawah ini!

Jenis sepeda motor

Jenis sepeda motor

  • Skuter Matic

Skuter matic merupakan sepeda motor yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia dan beberapa negara lainnya, terutama di Asia Tenggara. Skuter matic tidak perlu menggunakan transmisi secara manual karena sudah otomatis melakukan perpindahan gigi sehingga pengendara motor hanya perlu mengatur gas dan rem.

Selain itu, motor matic juga memiliki desain yang nyaman untuk dikendarai. Teknologi yang ditawarkan oleh berbagai merk skuter matic juga semakin lama semakin canggih. Jadi, tak heran mengapa jenis motor ini yang paling populer digunakan oleh masyarakat.

  • Motor Bebek

Sebelum terkenalnya motor matic, motor dengan transmisi manual ini sudah lebih dulu dikenal oleh masyarakat. Ukuran motor ini biasanya lebih ramping sehingga lebih lincah untuk dikendarai. Jika dirawat dengan baik, umur mesinnya juga bisa bertahan lebih lama dibandingkan dengan motor matic.

  • Sport

Selain motor bebek dan matic, mungkin kita juga cukup sering melihat motor jenis ini di jalanan. Motor sport merupakan salah satu motor yang digemari oleh para speed freaks karena CCnya berkisar dari 150 hingga 1400. Tipe motor ini memiliki desain yang sangat tangguh dan tegas. Namun jika dikendarai di jalanan yang cukup padat mungkin akan kurang nyaman dan harga belinya pun cukup mahal.

  • Cruiser

Untuk orang awam, biasanya sepeda motor jenis ini seringkali disebut dengan moge. Ya, cruiser memang merupakan sepeda motor besar dan berat yang memiliki sandaran duduk lebar dengan gaya klasik. Cruiser biasanya dilengkapi oleh mesin ganda sehingga menghasilkan tenaga lebih.

  • Offroad

Motor offroad merupakan tipe motor yang cocok untuk di permukaan berlumpur dan tidak rata. Biasanya motor offroad digunakan untuk ajang ketangkasan di bukit dan di medan yang berlumpur atau berpasir. Motor ini memiliki torsi yang besar dan juga cukup nyaman jika digunakan di jalanan beraspal.

Itu dia beberapa jenis motor yang ada. Paling tidak kita sudah mengenal jenis-jenis motor secara umum, bukan? Semoga bermanfaat! (Rima)