Jika bicara mengenai dunia, hal pertama yang terlintas di benak kita pastinya tempat-tempat indah. Yap, tak salah, seluruh negara di dunia ini memang memiliki tempat dengan keindahan yang sangat menakjubkan. Meskipun demikian, tahukah kamu, ternyata ada beberapa keunikan yang terdapat di dunia. Apa sajakah itu? Mari, disimak ulasannya: (source: boombastis.com)

  1. Dokter termuda di dunia. Biasanya, gelar dokter disematkan pada individu yang berusia 30 tahun. Namun, siapa sangka, ada beberapa dokter yang menyandang gelar dokternya di usia yang masih sangat muda, salah satunya Akrit Jaswal. Dokter muda asal negara India ini mengambil gelar sarjana di Universitas Punjab dengan jurusan Zoologi, Kimia, dan Botani. Hebatnya, di usia 7 tahun, Akrit melakukan pembedahan pada temannya yang mengalami luka bakar sampai tangannya tidak bisa dibuka. Akan tetapi, dengan bantuan Akrit, tangan temannya kembali terbuka seperti sediakala.
  2. Mengapung sendiri saat berenang di laut. Hal paling mengkhawatirkan saat berenang di lautan adalah terbawa arus ombak dan tenggelam. Tapi, tidak demikian dengan Laut Mati, berenang di sini tidak akan membuatmu tenggelam yang ada malah kamu mengapung sendiri. Kok, bisa? Ya, ini terjadi karena Laut Mati memiliki kandungan garam yang begitu tinggi sehingga memungkinkan orang-orang mengapung tanpa usaha apapun. Yang paling unik, rasa air di laut ini delapan kali lebih asin dibanding laut lainnya. Menakjubkan sekali, bukan?
  3. Usia anak dihitung dari dalam kandungan. Di Indonesia dan negara lainnya, usia anak dihitung ketika anak tersebut lahir. Namun, berbeda dengan Korea Selatan, masyarakat Korsel menghitung usia anak dari dalam kandungan. Jadi, ketika anak tersebut dilahirkan, maka usianya sudah 9 bulan. Kalau dibandingkan dengan perhitungan Indonesia, tentu angka ini bedanya hampir satu tahun. Melihat ini, gak heran sih ya kalau usia artis-artis di Korea Selatan tuh lebih tua satu tahun dari umur internasionalnya.
  4. Mata uang Zimbabwe memiliki 14 nol. Zimbabwe merupakan salah satu negara yang terletak di Afrika Selatan. Tahun 2009, negara satu ini ternyata memiliki mata uang yang luar besar, yaitu 100 triliun dollar. Artinya, ada 14 nol yang ada di belakang angka 1 mata uang Zimbabwe. Gimana? Unik, bukan?

Jadi, gimana? Kamu sudah tahu dengan keunikan-keunikan yang ada di dunia tersebut? Share jawabannya di sini, yuk!