Banyak orang yang malas melakukan olahraga karena kegiatan ini cukup berat dan melelahkan. Namun, dibalik semua itu, tentu kamu tahu betapa pentingnya olahraga untuk kesehatan tubuh. Meskipun melelahkan olahraga menyimpan banyak manfaat untuk tubuh, salah satunya menambah stamina. Jadi, selain mengonsumsi vitamin untuk tubuh fit, olaharga tetap perlu dilakukan agar stamina tetap terjaga untuk melakukan berbagai aktivitas. Nah, berikut ini terdapat beberapa pilihan olahraga yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan stamina.

olahraga untuk meningkatkan stamina tubuh

olahraga untuk meningkatkan stamina tubuh

  • Berlari

Salah satu olahraga yang paling mudah dilakukan adalah berlari. Untuk berlari, kamu tidak perlu menyediakan alat bantu, cukup pakaian dan sepatu yang nyaman saja. Jenis lari yang aman dilakukan untuk pemula adalah long slow distance run (LSD) atau berlari dengan kecepatan sedang. LSD memiliki risiko cedera yang kecil dan juga tidak membuatmu cepat merasa lelah dibandingkan dengan berlari kencang. LSD dapat memperkuat jantung untuk memompa oksigen ke seluruh tubuh dan juga meningkatkan stamina serta ketahanan tubuh.

  • Berenang

Berenang juga merupakan olahraga yang baik untuk meningkatkan stamina tubuh. Sebab berenang melibatkan hampir semua otot tubuh dan membuat tubuh menjadi lebih bekerja keras. Selain menambah stamina, berenang juga dapat melatih fleksibilitas tubuh, terutama bagian leher dan pinggul.

  • Bersepeda

Bisa dibilang bersepeda merupakan salah satu olahraga yang menyenangkan. Bersepeda dapat melatih otot-otot dan meningkatkan stamina tubuh. Bagi pemula, kamu bisa menempuh jarak yang tidak terlalu jauh, tetapi lama kelamaan tambahlah jarak tempuh agar tubuh dapat menjadi semakin kuat dan stamina pun akan meningkat. Selain menambah stamina, bersepeda juga bisa membuat pikiran segar ketika kamu mengelilingi kota atau desa dengan pemandangan yang indah.

  • Angkat beban

Angkat beban merupakan olahraga yang efektif untuk menambah stamina tubuh. Meskipun cukup menantang, angkat beban bisa melatih otot dan memperkuat tubuh. Setiap berhasil melalui tantangan dalam angkat beban, tubuh akan terlatih menjadi semakin kuat. Alhasil, stamina yang kamu miliki pun akan bertambah dan tidak cepat lelah.

Jadi, ketika kamu merasa cepat lelah atau lemas, apapun jenis lemas yang dirasakan pada tubuh, cobalah untuk melakukan olahraga secara rutin ya! Mungkin bisa membantumu! (Rima)